Rabu, 10 Februari 2010

kiriman pertama dari ana ( MARI KITA RENUNGKAN) 1

Assalamu'alaikum warahmatullah wabarakatuh saudara-saudaraku..
ana rindu kalian..
ana kembali datang menggunakan akun ana yang pertama kali ana buat dulu dan yang sempat ana non aktifkan.

bismillah...
tidaklah kalian ingat tempat kembali kita saudaraku..??

Allah telah menciptakan dua tempat kembali bagi kita semua.
yaitu surga dan neraka, telah sampai kepada kita Hadis riwayat Abdullah bin Umar radhiallahu'anhu.:
Bahwa Rasulullah shallallahu'alaihi wa sallam bersabda: Allah memasukkan ahli surga ke dalam surga dan ahli neraka ke dalam neraka, kemudian seorang penyeru berdiri di antara mereka dan berseru: Wahai ahli surga, tidak ada kematian. Wahai ahli neraka, tidak ada kematian. Masing- masing kekal abadi di tempatnya Nomor hadis dalam kitab Sahih Muslim : 5088

dalam hadist tersebut telah di jelaskankan bahwa sesungguhnya siapa saja yang masuk diantara keduanya, maka dia akan kekal di dalamnya.
sementara itu...sudah tahukah kita mengetahui tempat kembali kita..??
tahukah kita semua tempat kembali kita..??
tidak..! sekali lagi tidak...
sudah merasa amankah kita dengan ketidak tahuan kita..??
sudah merasa amankah kita dengan kelemahan kita..??
merasa amankah kita atas dosa2 yang telah kita lakukan..? dan atas maksiat yang telah kita perbuat di setiaap hembusan nafas kita..??

di sampaikan Dari abu hurairah radhiallahu'anhu, ia berkata sesungguhnya Rasulullah shallallahu'alaihi wa sallam bersabda; neraka itu tertutup dengan berbagai macam kesenangan, dan surga itu tertutup dengan berbagi macam ketidak senangan (Hr bukhari dan muslim)
Dari nu'man bin basyir radhiallahu'anhu, ia berkata ; saya mendengar Rasulullah shallallahu'alaihi wa sallam bersabda; sesungguhnya seringa-ringan siksa ahli neraka pada hari kiamat , ialah seseorang yang dibawah kedua tumitnya diletakkan dua bara api yang dapat mendidihkan otaknya; sedangkan ia berpendapat bahwa tidak ada seorangpun yang lebih berat siksaannya dari pada itu, padahala itu adalah siksaan yang paling ringan bagi ahli neraka (HR Bukhari dan Muslim)
coba kita bayangkan.. kita renungkan bagaimana rasanya siksaan seperti itu..??
sedangkan kita kekal di dalamnya...
hendaklah kita takut wahai manusia...hendaklah kita bersegera menuju kebaikan..hendaklah kita bersegera menuju Allah...serta berusaha tetap istiqomah di dalamnya.
agar Allah dapat menjauhkan kita dari api neraka dan memasukkan kita ke dalam surga yang di dalamnya terdapat berbagai kenikmatan yang tidak dapat kita bayangkan.

semoga Allah menjauhkan kita dari api neraka dan mengumpulkan kita semua di dalam surga..Amiin

sudah berapa lama kita hidup di dunia yang penuh dengan tipuan ini..?? banyak waktu yang telah kita buang dengan sia-sia. banyak berbagai kesempatan yang tidak kita hiraukan dan kita lewati begitu saja. tidak tahukah kita Allah telah banyak sekali memberi banyak nikmat kepada kita..?? nikmat Allah selalu turun kepada kita di setiap detik hembusahan nafas kita yang begitu berharga bagi kita.
hal ini telah di terang kan oleh Rasulullah shallallahu'alaihi wa sallam Dari ibnu abbas radhiallahu'anhu, ia berkata; Rasulullah bersabda" Ada dua nikmat dimana manusia banyak tertipu karenanya yaitu nikmat kesehatan dan kesempatan (HR Bukhari)

begitulah memang kenyataannya..benar apa yg telah di sampaikan Rasulullah shallallahu'alaihi wa sallam...
shadaqta Rasulullah. manusia itu tempatnya lalai.

setelah kita tahu dan sadar akan kelemahan kita sebagai manusia..apakah kita akan diam saja ..??
apakah kita akan diam dalam kubangan lumpur kemaksiatan yang yang telah menodai kita..
dan apakah kita akan berputus asa dari rahmat Allah sehingga kita tidak henti-hentinya bermaksiat kepada Allah dengan tanpa berusaha untuk menjauhinya dan memohon ampun kepada Allah..??

baca hadist ini wahai saudaraku...
Dari Anas bin Malik radhiallahu'anhu berkata,"Aku mendengar Rasulullah shallallahu'alaihi wa sallam bersabda bahwa Allah subhanahu wa ta'ala berfirman,"Wahai anak Adam, selama kamu berdoa dan berharap kepada- Ku, maka Aku mengampuni dosa-dosa lampaumu dan Aku tidak peduli. Wahai anak Adam, meski dosamu sepenuh langit, namun bila kamu meminta ampun kepada-Ku, pastilah Ku ampuni dan Aku tidak peduli. Wahai anak Adam, meski kamu datang kepada Ku dengan dosa sepenuh bumi namun bila kamu menemui-Ku tanpa syirik kepada-Ku, maka Aku akan mendatangimu dengan ampunan sepenuh itu juga. (HR. At-Tirmizy).

Dari Abu Hamzah yaitu Anas bin Malik al-Anshari radhiallahu'anhu, pelayan Rasulullah shallallahu'alaihi wa sallam, katanya: Rasulullah shallallahu'alaihi wa sallam. bersabda:"Nescayalah Allah itu lebih gembira dengan taubat hambaNya daripada gembiranya seseorang dari engkau semua yang jatuh di atas untanya dan oleh Allah ia disesatkan di suatu tanah yang luas." (Muttafaq 'alaih)
Dari abu hurairah radhiallahu'anhu. ia berkata ; rasulullah shallallahu'alaihi wa sallam bersabda; tatkala Allah menciptakan makhluk, ia menulis pada suatu kitab,, kitab itu berada di sisiNya di atas "Arsy, bertuliskan ; Sesungguhnya rahmat-Ku mengalahkan murka-Ku (Hr Bukhari dan muslim)

betapa buruknya kita saudaraku...
Allah telah memberikan banyak nikmat kepada kita, tapi kita tetap bermaksiat kepada Allah, kita selalu berbuat dosa.
mari kita menuju Allah., bertaubat kepada allah,,meminta ampun kepada Allah.
kita segerakan taubat kita...jangan mengundurya..karena kita tidak tahu kapan Allah akan mencabut nyawa kita.

Tidak ada komentar:

mari bersama mengembalikan kehidupan Islam.